You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Petasan Hasil Razia Langsung Dimusnahkan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Petasan Hasil Razia Langsung Dimusnahkan

Petugas Satpol PP Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara menggelar razia petasan di tiga titik masing-masing di Pasar Bahari, Pasar Warakas dan di Jalan Bugis.

Kami menyita sebanyak 320 petasan dari berbagai jenis dan ukuran dan langsung dimusnahkan

Razia terhadap pedagang petasan dilakukan selain untuk memberikan rasa aman dan nyaman, juga lantaran adanya laporan dari warga yang resah dan terganggu oleh bunyi petasan terutama saat bulan Ramadan seperti sekarang.

"Kami menyita sebanyak 320 petasan dari berbagai jenis dan ukuran dan langsung dimusnahkan," ujar Siti Mulyati, Kasatgas Pol PP Kecamatan Tanjung Priok, Senin (22/6).

Satpol PP Jakut akan Gelar Razia Petasan

Menurutnya, petasan tersenut didapat dari beberapa lapak pedagang yang menjual secara terang-terangan maupun sembunyi-sembunyi.

"Kita geledah semua pedagang kembang api, karena ada juga yang jual petasan tapi disembunyikan.Baru dikeluarkan jika ada yang beli," katanya.

Seperti diketahui, selain membuat gaduh, petasan juga dapat menyebabkan kebakaran dan pemicu terjadinya aksi tawuran antar warga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik